Peresmian Ponpes Modern Al Fatih Oleh Bupati Klaten

KANALDESA.ID (Klaten, Jawa Tengah) — Bupati Klaten, Hj Sri Mulyani meresmikan pondok pesantren Modern Al Fatih yang berada di Jetis Baru, Belangwetan, Klaten utara, Jum’at (22/10/2021). Peresmian ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti. 

Bupati Klaten dalam sambutannya mengucapkan selamat dan sukses atas berdirinya pondok pesantren modern al Fatih, harapannya ponpes ini dapat terus meningkatkan pengabdian kepada negara bangsa serta memberikan kontribusi dalam membangun kehidupan berbangsa dan bernegara. 

“Keberadaan ponpes sejak awal telah berperan sebagai lembaga pengkaderan ulama, pengajaran ilmu agama dan memelihara tradisi Islam. Di masa-masa mendatang diharapkan semakin berkembang akibat tuntunan pembangunan nasional yang mengharuskan ponpes terlibat di dalamnya,” tutur Bupati. 

Sebagaimana kita ketahui, lanjut Sri Mulyani, dengan tantangan jaman yang semakin komplek saat ini, ponpes harus berani tampil dan mengembangkan dirinya sebagai pusat keunggulan.

 “Ponpes diharapkan tidak hanya mendidik santri agar memiliki ketangguhan jiwa dalam hidup yang lurus, budi pekerti yang mulia. Para santri hendaknya dibekali dengan kedisiplinan dan ilmu ketrampilan yang lainnya hingga dapat diwujudkan segenap kualitas yang dimilikinya. Semoga ponpes ini menjadi andalan kebanggaan ponpes kabupaten Klaten,” lanjutnya. 

Menurut Hj Sri Mulyani, ada 3 hal yang harus disiapkan oleh ponpes supaya tidak kehilangan jati dirinya yakni; satu: ponpes adalah lembaga pendidikan pengkaderan ulama, fungsi ini harus tetap melekat karena ponpes adalah satu-satunya lembaga pendidikan yang melahirkan ulama, namun demikian modernisasi dan globalisasi, haruslah ulama mempunyai kemampuan lebih, wawasan, akses pengetahuan dan informasi yang cukup serta responsif terhadap perkembangan dan perubahan jaman.

“Lalu kedua; ponpes sebagai lembaga ilmu pengetahuan khususnya agama Islam. Ketiga; ponpes harus mampu menempatkan dirinya sebagai motivator dan inovator,” pesannya. 

Perlu diketahui, Ma’had Al Fatih Klaten adalah Lembaga pendidikan tinggi studi Islam yang berada di Klaten, saat ini sudah memasuki tahun kedua tahun pendidikan. Ma’had Al Fatih merupakan salah satu lembaga pendidikan yang dikelola oleh Ustaz Suhari Abu Fatih, Lc. 

Sementara itu, ustaz Suhari Abu Fatih, Lc (Pimpinan Ponpes) mengucapkan terimakasih kepada Bupati Klaten, tamu undangan, dan para donatur. 

“Saya bersyukur sekali diberi wejangan bimbingan oleh para kiai, semoga kedepan sesuai dengan harapan kami, berkualitas bagus, mendidik mencetak kader ulama tetapi biayanya terjangkau, syukur-syukur gratis. Sejak awal santri kami itu (Gratis uang gedung dan seterusnya). Mudah-mudahan kedepan lebih baik. Semoga kami bisa istiqomah bisa ikut bersama-sama mencerdaskan warga Klaten, membimbing masyarakat kita untuk makin dekat dengan Alloh dan juga makin mencintai bangsa dan negara ini,” tutur Suhari. 

Menurutnya, pemerintah adalah sebagai orangtua, para pejabat adalah para pembimbing dan pengarah, para kiai adalah guru-guru spiritual yang selalu dikunjungi. 

“Saya teringat persis wejangan para guru kami para kiai kami, pesantren itu tidak pernah ada jejak rekam nya konfrontasi dengan pemerintah (tidak pernah ada) sehingga ketika kami (Al Fatih) lahir, kami hadir sejak awal kami menanamkan nilai-nilai itu,” pungkasnya. (Kades/Red)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply